How to Apply – Bahasa Indonesia

CARA MENDAFTAR

Terima kasih telah menjadikan ISKL sekolah pilihan Anda; kami menantikan pendaftaran Anda.
Admission Application-min
ISKL Batik Logo

Mohon cermati Daftar Periksa Admisi kami sebelum memulai pendaftaran. Ini akan membantu mengidentifikasi dokumen yang akan perlu diunggah untuk melengkapi pendaftaran Anda. Pendaftaran akan ditinjau oleh tim Admisi kami setelah semua dokumen diunggah. Silakan hubungi kami di [email protected] jika Anda memiliki pertanyaan atau memerlukan bantuan.  

Siap bergabung dengan keluarga ISKL?

Proses admisi dalam empat langkah mudah:

Langkah 1: Klik tombol Daftar Sekarang

  • Anda akan diarahkan ke portal aplikasi OpenApply ISKL.
  • Klik Kirim Berkas Pendaftaran.
  • Ikuti petunjuk untuk memulai pendaftaran Anda.
  • Unggah setiap dokumen yang tercantum di bawah sebagai satu file PDF. 

Daftar Periksa Dokumen

Salinan resmi catatan/transkrip akademik dari sekolah masing-masing yang diikuti selama tiga tahun lepas, diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris dan disertifikasi, serta nilai tes standar seperti MAP, ISA, NWEA dll. Pemohon ke Prep Reception, Prep Junior, Prep Senior atau Gred 1 harus menyediakan semua laporan prasekolah yang ada serta video pendek anak anda.

Untuk pemohon yang telah menerima atau direkomendasikan untuk layanan dukungan – harap unggah semua kartu rapor sekolah sebelumnya misalnya hasil tes psikologi, Program Pendidikan Individual (IEP), rencana 504, EAL atau penilaian lainnya (misalnya Bicara dan Bahasa, Terapi Okupasi). Mohon berikan semua informasi lengkap tentang pengalaman pendidikan anak Anda. Laporan yang menunjukkan kebutuhan dan kemampuan belajar sangatlah penting.

Formulir Kesehatan Murid (termasuk catatan imunisasi).

Bagian 1 dikirim secara daring pada waktu pendaftaran.

Bagian 2 dari formulir kesehatan hanya diperlukan setelah tawaran tempat diterima dan sebelum anak anda dapat mulai bersekolah. Formulir perlu dicetak untuk diisi, ditandatangani dan dicap oleh dokter. Seorang murid hanya dapat mulai bersekolah setelah kami menerima formulir kesehatan yang telah diisi, perawat kami telah memverifikasi bahwa semua imunisasi telah diperbarui dan pemeriksaan TBC telah selesai.

  • Salinan paspor pemohon yang menunjukkan nomor paspor dan tanggal lahir.
  • Salinan paspor kedua orang tua.
  • Foto berwarna ukuran paspor terbaru pemohon (khusus wajah) dengan latar putih dan kedua orang tua.
  • Salinan Pas Kerja/Pas Izin Tinggal di Malaysia yang masih sah atau surat dari majikan yang menyatakan pekerjaan di Malaysia dan tanggung jawab orang tua untuk mendapatkan visa tanggungan keluarga.
  • Dasar ISKL menyatakan bahwa murid harus tinggal di kediaman tetap dengan setidaknya satu orang tua atau wali sah.
  • Murid harus memiliki visa yang sah dari Pas Kerja/Pas Izin Tinggal kedua orang tua.

(Prep Reception, Prep Junior, Prep Senior, Kelas 1 – Kelas 5)

  • Formulir daring Referensi Konfidensial ES (untuk semua kelas ES)
  • Formulir daring Informasi Latar Belakang & Pengalaman Bahasa Kuesioner (untuk semua kelas ES)
  • Kuesioner daring Anak Usia Dini (KHUSUS untuk Prep Reception, Prep Junior, dan Pre Senior)
  • Video singkat tentang anak anda (KHUSUS untuk Early Childhood)

(Kelas 6 – Kelas 12)

  • Formulir daring Referensi Konfidensial MS/HS (untuk semua kelas)
  • Kuesioner Murid Tulisan Tangan

Anda akan diminta menyediakan alamat email untuk guru, penyuluh, atau kepala sekolah anak Anda untuk melengkapi formulir daring Referensi Konfidensial.

Langkah 2 - Bayar biaya nonkembali pendaftaran untuk setiap pendaftar

Pembayaran dapat berupa transfer bank atau kartu kredit. 

Langkah 3 - Admisi akan meninjau pendaftaran Anda

Perhatian bahwa permohonan tidak akan ditinjau dan akan tetap tidak aktif sampai semua item di atas telah diserahkan. Setelah item di atas diterima dan ditinjau, kedua orang tua akan diberitahu tentang langkah selanjutnya, yang mungkin termasuk, namun tidak terbatas pada, tes penerimaan/penempatan yang diperlukan, wawancara, dan observasi.

Langkah 4

Jika pendaftaran dinilai berhasil, Anda akan menerima tawaran penempatan!

Bahasa Inggris sebagai Bahasa Tambahan (English as an Additional Language)

Kelas Bahasa Inggris sebagai Bahasa Tambahan (EAL) mungkin tersedia bagi murid dengan kemampuan bahasa Inggris yang terbatas atau tanpa bahasa Inggris sama sekali. Tes EAL diberikan jika diperlukan untuk menentukan tingkat kemahiran bahasa Inggris. Semua murid EAL harus menunjukkan nilai rata-rata hingga di atas rata-rata dalam kartu rapor sekolah mereka agar dapat dipertimbangkan untuk diterima.

MAKLUMAT TAMBAHAN

[instagram_post]

Communication Updates

Latest update: October 26

  • Early Childhood, Life-Centered Education (LCE), Grade 10, 11 and 12
    On Campus Learning from October 25

  • Grade 1, 2, 3 and 9
    On Campus Learning from November 1

  • Grade 4, 5, 6, 7 and 8
    On Campus Learning from November 8
Inquire Now